24 Jan 2012

Skripsi


ABSTRAK







Nama   : Sukrianto
Nim      : 50400107010
Jurusan : Manajemen Dakwah
Judul    : Peranan Jamaah Tabligh Dalam Meningkatkan Semangat Keagamaan Masyarakat Di Desa Bonto Marannu Kecamatan Ulu Ere Kabupaten Bantaeng
 
Dakwah merupakan upaya sosialisasi dan internalisasi ajaran islam yang mengalami perkembangan, baik dalam tataran metode, strategi, maupun modelnya. Pengembangan dakwah dilakukan oleh berbagai organisasi sosial keagamaan dengan menempuh berbagai corak, begitupun dengan jamaah tabligh.

Dalam penyusunan skripsi ini, penulis akan membahas jamaah tabligh, mulai dari bagaimana peranan jamaah tabligh dalam meningkatkan semangat keagamaan masyarakat, bagaimana metode dakwah yang diterapkan oleh jamaah tabligh terhadap masyarakat dan bagaimana mengatasi kendala-kendala yang menjadi hambatan dan faktor apa yang menunjang kesuksesan jamaah tabligh dalam meningkatkan semangat keagamaan masyarakat di desa Bonto Marannu kecamatan Ulu Ere kabupaten Bantaeng?

Dalam penulisan skripsi ini, penulis menggunakan beberapa metode penelitian yang relevan dan akurat serta berkenaan dengan pembahasan skripsi ini, di antaranya adalah dengan memilih populasi untuk dijadikan sampel dalam penelitian ini, kemudian dalam pelaksanaan penelitian diterapkan metode wawancara, baik itu wawancara berstruktur maupun wawancara semi terstruktur, selanjutnya dalam mengoptimalkan penelitian, penulis menggunakan pedoman kuisioner untuk memperoleh informasi berupa fakta yang terangkai dalam pertanyaan yang diajukan kepada responden untuk dijawab, namun sebelum penelitian dilaksanakan, langkah awal yang diterapkan adalah dengan mengadakan observasi terlebih dahulu untuk mengetahui gejala-gejala yang terjadi ditengah masyarakat.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peranan jamaah tabligh, pengaruhnya serta hubungan dampak positif dan negatif yang ditimbulkan oleh jamaah tabligh di desa bonto marannu kecamatan ulu ere kabupaten bantaeng. Selanjutnya kegunaan penelitian ini adalah memberikan pemahaman kepada masyarakat terutama kepada penulis mengenai ketekunan jamaah tabligh dalam berdakwah dan memberikan konstribusi ilmiah dalam rangka memahami suatu kelompok keagamaan yang mengatasnamakan ajaran islam yang kaffah.

Tidak ada komentar:

Labels

Pencarian

Cuteki gadgets